Rabu, 16 April 2014

Posted by Unknown | File under :

MEMBERSIHKAN DEBU KOMPUTER

Membersihkan debu komputer memang harus kita lakukan. Kasihan juga kan kalau komputer dipakai terus sementara kondisinya tidak pernah diperhatikan. Biasanya orang malas membersihkan. Ada saja alasannya. Takut ini lah itu lah, tidak ada waktu lah, takut rusak lah dan alasan lainnya. Padahal itu penting lho. Kebersihan kan sebagian dari iman juga.
Debu yang menempel bisa membuat semuanya menjadi kacau. Bayangkan saja jika tubuh anda terbungkus debu tebal. Apa yang anda rasakan? pasti akan sangat tidak nyaman bukan? begitu juga dengan PC  / komputer anda. Jika banyak debu yang menempel, ya pasti tidak nyaman.
Apa akibatnya jika komputer anda berdebu yang lumayan tebal dan tidak dibersihkan? bisa jadi kinerjanya menjadi kurang maksimal. Panas berlebih akan terjadi dalam ruangan cashing komputer anda. Apalagi jika sampai tidak diberi kipas. Wah, tambah panas. Kalau kondisinya sudah sangat berdebu, terkadang fungsi kipas pun menjadi seolah sia-sia. Intinya, jika kotor ya segera dibersihkan.
debu komputerKapan waktu yang tepat untuk bersih-bersih komputer? Sebenarnya itu tergantung kondisi masing-masing. Kadang ada komputer yang ditaruh di tempat yang bersih, ber AC dingin, tertutup rapi bila dibandingkan komputer yang ditaruh di tempat yang banyak debu, kotor, pengap ya tentu saja kondisinya akan lain. Pasti yang ditaruh di tempat bersih dan hampir tidak ada debu ya cukup beberapa bulan sekali saja tidak masalah. Kalau yang memang cepat kotor, tidak perlu tunggu lama-lama, kotor ya sebisa mungkin segera dibersihkan tanpa peduli waktu.
Efeknya, biasanya komputer akan bekerja lebih optimal jika dalam kondisi bersih dari debu. Untuk bagaimana cara membersihkannya, sangat mudah kok. Intinya buka cashing nya dulu. Terus keluarkan semuanya. Kalau tidak berani ya, tidak perlu sampai mencopot semuanya. Terus disikat pakai alat pembersih yang biasanya juga sudah banyak yang jual dalam bentuk 1 paket. Kalau belum tahu cara memakainya, anda bisa tanyakan ke penjual alat pembersihnya.  Jika sudah beres balikin lagi seperti semula dan silahkan menikmati komputer anda yang bersih. Itulah tulisan singkat mengenai membersihkan debu komputer tersebut. Baca juga yang ini, hati-hati kena virus komputer.

0 komentar:

Posting Komentar